Kemenag Kota Bukittinggi Laksanakan Shalat Gerhana Matahari

Bukittinggi–Inmas. Sebagian wilayah di Indonesia pada Kamis, 26 Desember 2019 hari ini dilintasi gerhana matahari cincin. Sejumlah masjid di Kota Bukittinggi pun dijadwalkan menggelar shalat sunah kusuf atau shalat gerhana matahari.

Keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kota Bukittinggi, menggelar shalat kusuf di Masjid Nurul Yaqin Bukit Cangang disaat berlangsungnya gerhana matahari cincin bersama masyarakat setempat.

Kepala Kantor Kemenag Kota Bukittinggi melalui Kasubbag TU, H. Zulfikar menyampaikan bahwa pelaksanaan shalat gerhana matahari atau shalat kusuf dilaksanakan bersama masyarakat setempat.

“Pelaksanaan shalat kusuf merupakan bukti kepatuhan dan ketaatan kepada Allah SWT. Karena melalui gerhana matahari, Allah memperlihatkan salah satu tanda kebesaran-Nya sehinggga menimbulkan kesadaran bagi kita yang menyaksikan,” ungkapnya.

“Tidak ada hubungan gerhana matahri dengan tahayul dan anggapan-anggapan aneh yang kadangkala beredar ditengah-tengah masyarakat.  Sesuai hadits Nabi SAW, maka kita disunahkan untuk melaksanakan zikir dan shlat,” imbuhnya.

Seluruh jamaah dengan khusyu’ melaksanakan shalat sunat dua rakaat tersebut. Tidak ketinggalan masyarakat sekitar Bukit Cangang, dari anak-anak hingga tua renta bersemangat menghambakan diri kepada Allah Yang Maha Kuasa, mengikuti shalat yang diimami oleh Ustadz Dede Ridwan Gunawan Alumni Pondok Pesantren Mualimin Pakan Sinayan.

Tampil sebagai Khatib pada pelaksanaan shalat kusuf ini adalah Guru Pondok Pesantren Mualimin Pakan Sinayan, Ustadz Ari Jauhari. Dalam khutbah yang disampaikannnya, Ustadz Ari Jauhari menerangkan sebab terjadinya shalat kusuf serta sederatan kisah Rasulullah SAW. Selain itu, ia menegaskan bahwa pelakasanaan shalat kusuf merupakan bukti kecintaan dan ketakutan manusia kepada azab Allah SWT. (Andreas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *