Jago Membuat Komik Strip, Rayhan Hidayat Tambah Deretan Prestasi siswa MAN 1 Bukittinggi


Bukittinggi, Humas–Siswa MAN 1 Kota Bukittinggi kembali unjuk kebolehan. Kali ini prestasi diraih Rayhan Hidayat kelas XII IPA 1. Rayhan berhasil meraih juara 1 membuat Komik Strip, yang digelar oleh UNIDHA team. Kegiatan tersebut diselenggarakan dari tanggal 20 juni – 20 Juli 2020.

Setelah melalui berbagai proses penilaian berdasarkan aspek keunikan, kemenarikan caption, dan jumlah likes, tim UNIDHA, akhirnya mengumumkan para pemenang yang berhak mendapatkan hadiah sesuai dengan yang telah ditentukan.


Dalam ajang ini, Rayhan meraih kemenangan setelah mengungguli 41 peserta lainnya yang berasal dari siswa dan siswi SMA, MA dan SMK se Sumatera Barat. Hasil dari lomba tersebut, Juara 1 diraih oleh Rayhan Hidayat dari MAN 1 Kota Bukittinggi, Juara 2 diraih oleh Ilham Effendi dari SMKN 2 Padang Panjang dan Juara 3 diraih oleh MAN Kota Sawah Lunto.


Rayhan mengatakan bahwa pencapaian tersebut didapat dengan tidak mudah, selain harus memiliki bekal pengetahuan dari Madrasah, Rayhan juga harus berlatih dan berlatih secara mandiri apalagi dimasa pandemi covid-19 ini.

Rayhan yang bercita-cita melanjutkan pendidikan ke Angkatan Kepolisian ini mempunyai tekat tersendiri. “Jadilah diri sendiri , pantang menyerah, berkaryalah selalu walau orang mengejek dan meremehkanmu, percaya diri semangat dan buktikan pada dunia, dirimu bisa!”, ungkapnya penuh semangat menyampaikan tekatnya.


Kepala MAN 1 Kota Bukittinggi Irsyad sangat gembira atas prestasi demi prestasi yang diraih anak didiknya tersebut. “Kita berharap mudah-mudahan capaian yang didapat anak kita ini bisa memberi inspirasi kepada teman teman Madrasah yang lain. “Mari berkarya tanpa batas dan berimajinasi positif serta menuangkannya dalam bentuk gambar komic”, tuturnya.

Sementara itu Ka. Kankemenag Kota Bukittinggi kepada Humas Senin, 27 /07/2020 menyampaikan apresiasi yang tinggi atas prestasi demi prestasi yang diraih siswa madrasah Kota Bukittinggi walaupun di masa Pandeni Covid-19 ini. “Prestasi demi prestasi tersebut didapat tidak lepas dari peran civitas Akademik MAN 1 Bukittinggi yang memiliki Komitmen bersama untuk terus berkreasi dan berinovasi dalam menciptakan Madrasah Hebat dan Bermatabat di Kota Bukittinggi. Siswa Madrasah tidak hanya jago mengaji, akan tetapi juga mampu bersaing di segala bidang seperti pada membuat Komik Strip ini. Mudah-mudahan ini bisa menjadi Inpirasi bagi kita semua,” tuturnya. (Syafrial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *