Kosong Setahun Lebih, Kakan Kemenag Kota Bukittinggi Hantar Tugas Kaur Tata Usaha MAN 2 Bukittinggi

Bukittinggi, Humas–Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bukittinggi, H. Eri Iswandi didampingi Kasi PAI, Hilaludin dan staff melakukan kegiatan hantar tugas Kepala Tata Usaha MAN 2 Bukittinggi, Maizefri, Selasa (4/10/22) bertempat di ruang wakil kepala MAN 2 Bukittinggi setelah dilantik beberapa waktu yang lalu.

Maizefri sebelumnya bertugas sebagai Kepala Urusan Tata Usaha di MAN 1 Bukittinggi dimutasi melaksanakan tugas menjadi kepala Tata Usaha di MAN 2 Bukittinggi yang kosong lebih setahun yang lalu karena Kepala Tata Usaha sebelumnya memasuki masa purnabakti.

Acara hantar tugas tersebut juga dihadiri oleh Fakhri Amir Kepala MTsN 2 Bukittinggi beserta Kaur Tata Usaha, Ilham Putra, semua wakil kepala MAN 2 Bukittinggi, dan seluruh pegawai Tata Usaha MAN 2 Bukittinggi.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bukittinggi H. Eri Iswandi berpesan kepada Tata Usaha MAN 2 Bukittinggi yang baru. “Selamat bertugas di MAN 2 dan dapat memberikan kontribusi terbaiknya di Madrasah ini. Sudah lebih setahun Kepala Urusan Tata Usaha MAN 2 Bukittinggi di jabat oleh Plt. Semoga dengan kedatangan Pak Maizefri dapat membantu pelaksanaan administrasi di MAN 2 Bukittinggi. Selain itu juga dapat membantu jalannya berbagai perencanaan program yang akan dilaksanakan MAN 2 Bukittinggi kedepannya,” Harap Kakan Kemenag ini.

Selanjutnya H. Eri Iswandi menyampaikan tentang tupoksi Kepala Tata Usaha dan juga mengingatkan tentang pentingnya menjaga nama baik korp Kementerian Sgama di tengah masyarakat. “Sebagai bagian keluarga besar Kementerian Agama kita wajib membantu menyukseskan berbagai program Kementerian Agama baik dari pusat, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi maupun Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota. kita harus membuat Madrasah menjadi tujuan dan kebanggan masyarakat,” pesannya.

Terakhir Kakan Kemenag juga tidak lupa menyampaikan pentingnya menjaga kedisiplinan sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil.

Amri J, Kepala MAN 2 Bukittinggi mengucapkan selamat datang dan bergabung di keluarga besar MAN 2 Bukittinggi kepada Maizefri sebagai Kaur Tata Usaha definitif dan menyampaikan terimakasih kepada Kakan Kemenag Kota Bukittinggi beserta jajarannya yang telah menghantar tugas Kepala Urusan Tata Usaha MAN 2 Bukittinggi yang baru dilantik.

‘’Melalui hantar tugas ini secara resmi MAN 2 Bukittinggi telah mempunyai kepala TU yang baru, sehingga kedepannya urusan administrasi di MAN 2 Bukittinggi akan banyak terbantu. Semoga terjalin kerjasama dan komunikasi yang baik antara kita semua demi kemajuan madrasah ini kedepannya. Keberadaan Kepala Tata Usaha ini tidak sekedar administrasi tapi juga membantu dalam pembinaan karir pegawai, pengelolaan data, hingga penyajian laporan di madrasah ini kedepannya,” kata Amri, J

Pada kesempatan tersebut Maizefri Kepala Tata Usaha MAN 2 Bukittinggi menyampaikan terimakasih banyak kepada Kakan Kemenag Kota Bukittinggi yang sudah memberikan amanah sebagai Kepala Kaur Tata Usaha. “Sebenarnya mutasi tugas saya ke MAN 2 Bukittinggi adalah masa kembali ke ‘’rumah lama’’, artinya dulu saya pernah bertugas disini dan menjelang 2 tahun pensiun saya dipercaya kembali ke sini. Kepada semua keluarga besar MAN 2 Bukittinggi saya siap melayani keperluan semua pihak dan siap bekerjasama dalam hal pembenahan administrasi di madrasah ini’’. ungkap Maizefri. (Yuli/Syafrial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *