Kakan Kemenag Monitoring Pelaksanaan Uji Keterbacaan AKMI di Dua Madrasah Kota Bukittinggi

Bukittinggi, Humas–Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bukittinggi, H. Eri Iswandi, didampingi oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Aldy Heko Putra dan Pelaksana, Rio Amzar melakukan monitoring pelaksanaan Uji Keterbacaan Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) di MAN 2 dan MTsN 1 Kota Bukittinggi Senin (30/09).

Kasi Pendidikan Madrasah, Aldy Heko Putra menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mengevaluasi kelayakan soal dan memastikan kesiapan madrasah dalam menghadapi AKMI yang sesungguhnya. “Uji keterbacaan sebagai langkah awal untuk memastikan bahwa soal-soal yang digunakan dalam asesmen telah memenuhi standar dan dapat dipahami siswa dengan baik,”tuturnya

Kakan Kemenag Kota Bukittinggi H. Eri Iswandi mengapresiasi kesiapan MAN 2 dan MTsN 1 sekaligus mengajak seluruh tenaga pendidik untuk terus berinovasi dan memanfaatkan teknologi, seperti perpustakaan digital, sebagai sarana penunjang pembelajaran siswa.

Beliau menegaskan bahwa hasil dari uji keterbacaan AKMi ini akan dijadikan bahan evaluasi untuk memperbaiki kualitas soal-soal asesmen sehingga dapat menggambarkan kemampuan siswa dengan lebih akurat.

H. Eri Iswandi berharap melalui pelaksanaan uji keterbacaan AKMi ini, MAN 2 dan MTsN 1 Kota Bukittinggi dapat menjadi contoh bagi madrasah lainp dalam penerapan AKMI, sekaligus meningkatkan mutu pendidikan di lingkungan madrasah secara keseluruhan.

“Kami mengajak madrasah terus memperkaya koleksi digitalnya dengan berbagai e-book dan jurnal ilmiah yang relevan, sehingga dapat mendukung peningkatan kompetensi siswa, baik di bidang akademik maupun non-akademik,” ajaknya.

Hasil monitoring menunjukkan bahwa pelaksanaan uji keterbacaan di kedua madrasah tersebut berjalan dengan lancar dan partisipasi siswa sangat baik. Para siswa memberikan umpan balik yang positif mengenai soal-soal yang diujikan, baik dari segi keterbacaan maupun pemahaman isi. Hal ini menjadi indikasi bahwa madrasah telah mempersiapkan diri dengan baik dalam menyongsong pelaksanaan AKMI yang akan datang (Syafrial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *