Siswa MAN 2 Bukittinggi Raih Penghargaan di Global House

Bukittinggi, Humas–Siswa MAN 2 Bukittinggi, Munasifa Nabila siswa kelas X.IPA 1 MAN 2 Bukittinggi raih penghargaan pada English Olympiade tahun 2023 dari Global House.

Penghargaan yang diraih Munasifa Nabila siswa kelas X.IPA 1 MAN 2 Bukittinggi ini diperoleh melalui Olimpiade bahasa Inggris yang diadakan sebuah lembaga pendidikan luar sekolah pada bulan Februari 2023 lalu.

Rabu, 29 Maret ketika dikonfirmasi, Munasifa Nabila menyampaikan rasa bahagia dan syukurnya atas pencapaian prestasinya tersebut. “Alhamdulillah kepada Allah kami sampaikan rasa syukur, terimakasih banyak kepada Mr. Anto yang selalu membina bahasa Inggris kami. Terimakasih juga kami sampaikan kepada bapak kepala, wakil kepala, bapak ibu guru dan orang tua saya. Ini semua berkat motivasi dan doa dari semuanya hingga saya mendapatkan penghargaan dari ajang lomba diluar madrasah,” ungkapnya.

Selanjut disampaikan bahwa penghargaan tersebut membuat dirinya tambah semangat dalam belajar. Semoga kedepannya akan ada lomba – lomba seperti ini. Melalui berbagai lomba kami dapat mengasah kemampuan yang telah didapatkan dari guru juga sebagai tolak ukur kemampuan.”ungkap Syifa panggilan sehari-hari.

Mr. Harryanto selaku guru Bahasa Inggris yang juga merupakan pembina ekskul English Clinic MAN 2 Bukittinggi menyampaikan.
“Kami mendapatkan undangan lomba ini pada Februari 2023 lalu. Lomba ini diadakan se Indonesia namun untuk lokasi tes di sekolah masing-masing. Teknis pelaksanaan dalam surat undangan tersebut sekolah peserta membuat panitia pelaksana lalu menyeleksi peserta. Adapun soal English Olympiade ini dari lembaga Global House, kita hanya membantu pelaksanaan di sekolah masing-masing, “Papar Mr. Harryanto.

Lebih lanjut papar guru bahasa inggris ini, untuk MAN 2 Bukittinggi sendiri peserta yang ikut Olimpiade ini sangat banyak yaitu 63 siswa yang terdiri dari siswa kelas X dan XI. Setelah tes dilakukan hasilnya dikirim ke Global House, lalu lembaga inilah yang melakukan penilaian.

Peserta yang diundang adalah seluruh sekolah tingkat atas se- Indonesia nanti pemenang dalam 2 kategori yaitu pemenang tingkat nasional dan provinsi. Alhamdulillah salah satu siswa kami yang mengikuti English Olympiade dapat meraih juara 1 tingkat provinsi. Pengumuman pemenang tanggal 18 Maret 2023 dan kami menerima thropy, medali serta sertifikat untuk semua peserta Rabu (29/3/23).

“Dalam kesempatan ini kami selaku guru pembina menyampaikan terimakasih banyak atas dukungan bapak Amri.J kepala MAN 2 Bukittinggi dan buk Nelma Hasni selaku wakil bidang kesiswaan yang telah memberikan kesempatan serta dukungan kepada siswa yang mengikuti Olimpiade ini. Semangat siswa mengikuti Olimpiade Bahasa Inggris sangat tinggi karena MAN 2 Bukittinggi memberikan pembinaan bahasa Inggris kepada semua siswa bukan hanya untuk sekelompok siswa yang ingin saja. Kita punya ekskul English Clinic yang mewadahi kemampuan siswa berbahasa Inggris dan ini juga merupakan salah satu program unggulan MAN 2 Bukittinggi,” ungkapnya

Kepala MAN 2 Bukittinggi Amri.J menyampaikan apresiasinya atas capaian prestasi siswa MAN 2 Bukittinggi dalam English Olympiade tahun 2023. Setelah sesi penyerahan photo bersama siswa pemenang kepala MAN 2 Bukittinggi menyampaikan ucapan selamat kepada Munasifa Nabila dan dalam kesempatan tersebut Kepala madrasah berpesan tingkatkan prestasi dan terus berikan yang terbaik untuk MAN 2 Bukittinggi.

“Kami sangat bahagia atas pencapaian salah satu siswa MAN 2 Bukittinggi dalam English Olympiade. Prestasi ini membuktikan salah satu program unggulan MAN 2 Bukittinggi menunjukkan eksistensinya hingga luar madrasah. Kami selaku kepala madrasah selalu memberikan pembinaan dan dukungan kepada seluruh program yang ada untuk terus berprestasi. Melalui lomba kepercayaan diri siswa akan meningkat selain itu siswa juga dapat menguji kemampuannya,” tuturnya memberikan apresiasi.

Kata Amri.J lagi, “Bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa wajib internasional yang harus dikuasai. Saat ini, MAN 2 Bukittinggi siap menjawab tantangan tersebut. Dapat kita lihat bahwa saat ini siswa MAN 2 Bukittinggi mempunyai kemampuan conversation dan berbicara dengan orang asingpun juga sangat percaya diri. Kita terus dorong setiap siswa agar membangun kepercayaan diri berbahasa asing,” ungkap Amri.J. (Yuli/Syafrial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *